Matamu.NET – Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan suatu peringatan terhadap hari kelahiran Rasulullah umat Islam. Dalam penanggalannya Maulid Nabi jatuh pada tanggal 12 Rabiul Awwal dan tepatnya untuk tahun ini, umat Muslim di Indonesia dapat memperingatinya di hari Minggu, 9 Oktober 2022. Meskipun terbilang masih lama namun apa salahnya bagi kita untuk menyiapkannya dari sekarang.
Di era modern saat ini, terdapat banyak cara untuk dapat berpartisipasi dalam hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, salah satunya yakni dengan menyebarkan ucapan baik dalam caption, foto, bahkan video yang diunggah di media sosial.
Berikut ini 6 ucapan Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul Awal 1444 Hijiriah yang sangat penuh dengan makna dan doa.
Ucapan Maulid Nabi Muhammad SAW
- Selamat Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW – “Semoga kita senantiasa meneladani segala akhlak baik yang pernah Rasulullah contohkan” Aamiin.
- Selamat Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Nabi yang telah hadir dalam kehidupan kita dengan ajaran-ajaran tingginya untuk mempererat tali persaudaraan. Karenanya di hari Maulid Nabi yang bahagia ini mari kita berbagi banyak kebahagiaan ke lingkungan sekitar kita.
- Selamat Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul Awal 1444 H. Mari tanamkan keteladanan Nabi Muhammad SAW untuk mencapai kebahagiaan serta kesuksesan di dunia dan akhirat.
- Mari memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, semoga kita mampu meneladani akhlakul karimah beliau dan selalu memperoleh syafaat dari-Nya. Aamiin ya rabbal alamin.
- Rasulullah merupakan suri teladan yang mampu menunjukkan kepada kita tentang kebaikan, kewajiban, hak, kebenaran, keadilan, kesabaran, toleransi, serta hati nurani melalui akhlakul karimah-Nya. Selamat Memperingati Hari Maulid Nabi Muhammad SAW, 1444 H.
- Mari kita memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Rasulullah sang pelita hidup, sang pembaca kebenaran, membimbing kami menuju jalan yang lurus, dan karena-Nya lah kami dapat beriman kepada Allah SWT.
Demikian 6 ucapan Selamat Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriyah yang dapat kami berikan kepada kalian. Ayo semarakkan!
Baca Artikel Serupa 5 Kartu Ucapan Maulid Nabi Muhammad SAW 2022, Cocok Dijadikan Status Sosmed