Contoh Surat Rekomendasi Pindah Sekolah

1 min read

Contoh Surat Rekomendasi Pindah Sekolah

Matamu.NET – Surat rekomendasi pindah sekolah adalah dokumen resmi yang dikeluarkan oleh sekolah asal seorang siswa yang memberikan persetujuan dan dukungan untuk kepindahan siswa tersebut ke sekolah lain.

Fungsi Surat Rekomendasi

1. Membantu Penerimaan Siswa

Surat ini menjadi dokumen resmi yang diperlukan dalam proses administrasi ketika seorang siswa pindah dari satu sekolah ke sekolah lainnya. Dengan adanya surat ini, sekolah tujuan dapat memproses penerimaan siswa dengan lebih mudah dan cepat.

2. Memberikan Informasi Akademis Siswa

Adanya surat pindah sekolah berfungsi untuk memberikan gambaran kepada sekolah tujuan mengenai prestasi akademis, keterlibatan dalam kegiatan ekstrakurikuler, dan sikap serta perilaku siswa selama di sekolah asal. Informasi ini membantu sekolah baru memahami latar belakang siswa.

3. Membantu Peluang Penerimaan

Dengan adanya rekomendasi dari sekolah asal, sekolah tujuan dapat lebih yakin dalam menerima siswa tersebut, karena mereka telah mendapatkan penilaian yang positif dari sekolah sebelumnya.

Baca Juga Contoh Surat Referensi Kerja

4. Menunjukkan Etika dan Kesopanan

Surat rekomendasi juga berfungsi sebagai bentuk etika dan kesopanan antara institusi pendidikan. Dengan mengeluarkan surat rekomendasi, sekolah asal menunjukkan niat baik dan mendukung siswa dalam melanjutkan pendidikan di tempat yang baru.

5. Memudahkan Penyesuaian Siswa

Informasi yang diberikan dalam surat rekomendasi membantu sekolah baru dalam menyesuaikan program pendidikan dan layanan lain yang sesuai dengan kebutuhan siswa, sehingga memudahkan proses adaptasi siswa di lingkungan baru.

Contoh Surat Rekomendasi Pindah Sekolah

Nomor : 001/SMPN1/08/2024
Lampiran:
Perihal : Rekomendasi Pindah Sekolah

Kepada Yth,
Kepala Sekolah
SMP IT Tadika Mesra
Jl. Kemakmuran No. 17, Bandung

Dengan hormat,

Bersama dengan surat ini, kami menyampaikan bahwa:

Nama : Muhammad Ridwan
Nomor Induk Siswa Nasional (NISN): 0123456789
Kelas : VIII

Benar adalah siswa Sekolah Menengah Pertama IT Merpati yang telah bersekolah di sini sejak kelas VI. Berdasarkan permohonan dari orang tua/wali siswa, Bapak/Ibu Ridwan, dengan alasan perpindahan domisili keluarga ke Bandung, maka kami merekomendasikan yang bersangkutan untuk melanjutkan pendidikan di sekolah yang Bapak/Ibu naungi.

Selama belajar di SMP IT Merpati, Muhammad Ridwan telah menunjukkan prestasi akademis yang baik dan aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler. Siswa ini memiliki sikap yang disiplin, bertanggung jawab, dan selalu menunjukkan semangat belajar yang tinggi. Kami tidak ragu merekomendasikan Muhammad Ridwan untuk melanjutkan pendidikannya di SMP IT Tadika Mesra.

Demikian surat rekomendasi ini kami buat agar dapat digunakan sebagaimana mestinya. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.

Bandung, 21 Agustus 2024

Kepala Sekolah,
SMP IT Merpati

Ahmad Yani, S.Pd., M.Pd.
NIP. 19XXXXXXXXXXXXX

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *