Matamu.NET – Surat peminjaman barang adalah surat resmi yang digunakan untuk meminta izin atau mengajukan permohonan untuk meminjam barang kepada pemiliknya. Surat ini berisi rincian mengenai barang yang akan dipinjam, tujuan penggunaan barang, tanggal peminjaman, serta tanggal pengembalian yang diharapkan. Surat peminjaman barang biasanya digunakan dalam konteks organisasi, institusi pendidikan, atau perusahaan yang memiliki kebijakan tertentu terkait peminjaman barang. Surat peminjaman barang memiliki pentingan yang signifikan dalam konteks peminjaman barang yakni sebagai berkas dokumentasi atau pertanggung jawaban, pengaturan waktu dan ketersediaan, profesionalitas dan etika. Hal ini membantu menghindari masalah yang mungkin akan muncul kedepannya, melindungi hak dan kewajiban kedua belah pihak, serta menciptakan lingkungan kerja yang profesional dan efisien.
Terutama dalam sebuah Kegiatan seperti Kegiatan OSIS, surat ini berperan dalam membantu tugas sekretaris dalam mencatat tanggal peminjaman, tanggal pengembalian, serta detail barang yang dipinjam. Hal ini membantu dalam perencanaan dan pengelolaan barang yang akan digunakan oleh anggota OSIS.
Berikut merupakan contoh surat peminjaman barang yang dapat kamu pakai sebagai bahan referensi:
Daftar Isi
CONTOH SURAT PEMINJAMAN BARANG
Seoul, 18 Mei 2023
Nomor : 013/OSIS-SEONGJIN/V/2023
Lamp. : –
Perihal : Permohonan Peminjaman Barang
Kepada Yth.
Kepala Sekolah SMAN SEONGJIN
Di – Tempat
Dengan hormat,
Sehubungan dengan akan diadakannya kegiatan Simulasi CSAT, yang akan dilaksanakan pada:
Hari / Tanggal : Jum’at-Minggu, 21-23 Mei 2023
Tempat : Aula Utama SMAN Seongjin
Waktu : 10:00 WITA – Selesai.
Demi keberlangsungan kegiatan tersebut, kami bermaksud mengajukan permohonan peminjaman barang berupa:
- Meja dan Kursi 100 buah
- Sound system 2 buah
- LCD Proyektor 3 buah
Demikian surat ini kami sampaikan, atas perhatian dan kesediaan Bapak kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Pengurus OSIS SMAN SEONGJIN
Ketua OSIS, Ketua Kegiatan,
Jo Jang Soo Wang Tae Man
NIS. 922342342 NIS. 955756777
Baca Juga Contoh Surat Resmi Izin Kegiatan Osis
CONTOH SURAT PEMINJAMAN ALAT
Seoul, 18 Mei 2023
Nomor : 014/OSIS-SEONGJIN/V/2023
Lamp. : –
Perihal : Permohonan Peminjaman Alat
Kepada Yth.
Kepala Sekolah SMAN SEONGJIN
Di – Tempat
Dengan hormat,
Segala puji kami panjatkan kepada Allah SWT atas segala limpahan Rahmat dan hidayah-Nya sehingga kita masih dapat merasakan nikmati sehat dan nikmati iman.
Sehubungan akan dilaksanakannya kegiatan MUBES XI OSIS SMAN SEONGJIN yang akan dilaksanakan pada :
Hari / Tanggal : Sabtu-Minggu, 22-23 Mei 2023
Tempat : Aula Pertemuan SMAN Seongjin
Waktu : 10:00 WITA – Selesai.
Maka kami bermaksud untuk meminjam beberapa alat sebagai sarana pelaksanaan Kegiatan tersebut. Adapun alat yang dibutuhkan sebagai berikut:
- Sound system 2 buah
- LCD Proyektor 1 buah
- Papan Tulis 1 buah
Demikian surat ini kami sampaikan, atas perhatian dan kesediaan Bapak kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Pengurus OSIS SMAN SEONGJIN
Kwon Il Ha Kim Chi Yeol
Ketua OSIS Ketua Panitia