Contoh Surat Resmi Izin Kegiatan Osis

1 min read

surat izin kegiatan osis

Matamu.NET – Surat resmi merupakan sarana komunikasi tertulis yang digunakan dalam situasi formal atau profesional untuk mengomunikasikan informasi, permohonan, atau pemberitahuan kepada pihak yang terkait. Surat resmi umumnya digunakan dalam lingkup bisnis, lembaga pemerintahan, pendidikan, dan organisasi lainnya. Adapun tujuan utama dari surat resmi adalah menyampaikan pesan secara jelas, terstruktur, dan dapat dipertanggungjawabkan kepada penerima. Beberapa contoh surat resmi antara lain surat permohonan, surat pemberitahuan, surat undangan, surat pengajuan, surat penawaran, surat kontrak, dan surat izin kegiatan.

Terkhusus pada surat izin kegiatan, para pembuat surat harus menyajikan informasi yang lengkap, jelas, dan terperinci tentang kegiatan yang akan dilakukan, termasuk tanggal, waktu, tempat, serta tujuan dari kegiatan tersebut. Selain itu, surat ini juga mencantumkan identitas pembuat, alasan mengapa izin diperlukan, serta persyaratan atau persetujuan yang diperlukan dari pihak yang berwenang. Sebab hal tersebut dapat meningkatkan besar peluang untuk memperoleh persetujuan dan menjalankan Kegiatan dengan lancar, teratur serta sesuai dengan harapan yang diinginkan. Adapun contoh suratnya sebagai berikut:

CONTOH SURAT IZIN KEGIATAN OSIS

Seoul, 18 Mei 2023

Nomor       : 0012/OSIS-HANLIM/V/2023                                     
Lamp.        : –
Hal             : Permohonan Izin

Kepada Yth.
Bapak Kepala Sekolah SMAN Hanlim Seoul
Di – Tempat

Dengan hormat,
Disampaikan kepada Bapak sehubungan dengan akan diadakannya kegiatan Festival Musik 2023 SMAN Hanlim Seoul, yang akan dilaksanakan pada:

Hari / Tanggal             : Jum’at-Minggu, 26-28 Juni 2023
Tempat                        : Gedung Kesenian SMAN Hanlim Seoul
Waktu                         : 14:00 WITA – Selesai.

Perihal hal tersebut, kami selaku pengurus OSIS SMAN Hanlim Seoul memohon kepada Bapak agar kiranya dapat memberikan izin pelaksanaan kegiatan tersebut kepada kami.

Demikian surat permohonan izin Kegiatan kami sampaikan, atas perhatian dan kesediaan Bapak kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,

Pengurus OSIS SMAN HANLIM SEOUL

Ketua,                                                                         Sekretaris,

Yang Jungwo                                                             Kim Minji
NIS. 923232                                                                 NIS. 954234

Mengetahui,
Pembina OSIS,

Kim Soo Hyun
NIP. 1959349734 3435 322

Baca Juga Contoh Surat Undangan Rapat Sekolah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *