Matamu.NET – Ada banyak aplikasi belanja online yang menyediakan berbagai macam produk mulai dari peralatan rumah tangga, barang elektronik, olahraga, pakaian, kendaraan dan produk lainnya.
Beragam strategi marketing ditawarkan mulai dari penawaran harga terendah, penggunaan voucher, flash sale, promo, diskon besar-besaran sampai gratis ongkir sehingga membuat Anda semakin tertarik untuk belanja secara online.
Sistem pembayaran pun beragam, ada yang menggunakan cicilan, kredit, transfer bank, Pembayaran di tempat (COD) dan berbagai sistem pembayaran lainnya. Semua itu dilakukan guna memudahkan dalam melakukan pembayaran, menjaga keamanan dan mendapatkan kenyamanan dalam melakukan belanja online.
Nah, Untuk Anda yang menyukai belanja online, berikut 7 aplikasi belanja online terpopuler 2020 yang recomended untuk Anda
Daftar Isi
1 . Shopee
Di Shopee Anda dapat berbelanja berbagai macam produk seperti Pakaian, Kebutuhan Rumah Tangga, Elektronik, Olahraga, Otomotif, dan produk lainnya dengan harga terbaik.
Beberapa keunggulan dari Shopee seperti Gratis Onngkos Kirim (Ongkir) untuk jangkauan Se-Indonesia, Garansi harga, Fitur Garansi Shopee yang membuat transaksi lebih aman, apabila ada keluhan atau hal lainnya yang ingin ditanyakan shopee menyediakan layanan customer service selama 24 jam.
Shoope juga menyediakan diskon besar-besaran dan promo untuk setiap harinya, Koin Shopee dimana Koin ini dapat digunakan untuk potongan extra dan berbagai keunggulan lainnya.
2. Lazada Indonesia
Lazada Indonesia merupakan salah satu e-commerce terlengkap untuk belanja online. Terdapat banyak kategori pilihan seperti fashion, kosmetik, kecantikan, eletronik, kebutuhan ibu dan anak, furnitur dan masih banyak kategori lainnya. Berbelanja disini Anda akan mendapatkan berbagai macam keuntungan seperti harga termurah, gratis ongkir, voucher diskon dan flash sale setiap harinya.
Di Lazada Anda dapat berbelanja produk-produk terkenal dunia seperti Adidas, Herschel, Wardah, Estee Lauder dan masih banyak lagi. Untuk sistem pembayaran terdapat beberapa metode pembayaran seperti COD, Lazada credit, kartu kredit, cicilan online, pembayaran di minimarket dan bank transfer.
3. Tokopedia
Tokopedia adalah salah satu marketplace terbaik yang cocok untuk Anda untuk berbelanja secara online. Selain menawarkan berbagai macam kategori seperti gadget, pakaian, elektronik dan kategori lainnya, di tokopedia Anda juga dapat melakukan pembayaran tagihan dan top-up seperti membayar tagihan BPJS, PLN, kartu kredit dan Anda juga dapat melakukan investasi seperti reksa dana dan emas.
Selain itu, Untuk Anda yang ingin traveling, Anda dapat melakukan booking hotel, beli tiket pesawat, kereta dan perlengkapan traveling lainnya. Di aplikasi ini, terdapat berbagai macam promo dengan harga yang murah. Untuk tranksaksi pembayaran pasti aman karena penjual terpercaya dan terdapat pilihan garansi untuk setiap barang yang Anda beli.
4. Bukalapak
Bukalapak merupakan salah satu aplikasi jual beli online dan belanja online. Buat Anda yang ingin berbelanja barang bekas secara online seperti sepeda, komputer, smartphone, pakaian dan barang lainnya Anda dapat membuka aplikasi ini dengan harga yang terjangkau dan Anda juga dapat melakukan sistem nego untuk mencapai kata deal.
Selain barang bekas, terdapat juga banyak barang baru dan beli barang 100% asli bergaransi. Disini, Anda juga dapat membayar berbagai macam tagihan, pesan tiket, hingga top-up uang elektronik. Untuk biaya pengiriman, Bukalapak menggunakan sistem gratis ongkir. Didalam aplikasi ini terdapat banyak diskon dan voucher promo.
5. JD.ID – Belanja Online
JD.ID – Belanja Online juga salah satu marketplace online yang patut untuk Anda coba. Terdapat banyak pilihan produk yang bisa Anda pilih. Produk yang ada seperti Peralatan Kantor, Mom & Baby, TV, Smartphone, Laptop, Komputer, Sport & Outdoor, Personal Care dan berbagai produk lainnya yang harganya cukup murah dan terjangkau.
Anda dapat mengecek harga terendah berdasarkan label dan akan terlihat langsung diskon harganya. And juga dapat menfilter produk yang ingin Anda cari berdasarkan popularitas, harga dan lainnya. Terdapat penawaran Super Deal setiap hari dan nikmati berbagai macam promo. Untuk Anda yang ingin melakukan pembayaran terdapat beberapa metode pembayaran yaitu melalui Gopay, Pembayaran online, CSOD, COD dan Cicilan online 0%.
6. OLX – Jual beli mobil, motor, dan rumah online
Untuk Anda yang ingin melakukan jual beli mobil bekas, motor baru atau bekas, aksesoris motor, elektonik dan gadget, OLX adalah salah satu tempat yang patut Anda coba kunjungi. Anda juga dapat melakukan jual beli properti, apartemen, rumah dan jual beli perabotan rumah tangga.
Untuk fashion juga ada disini serta berbagai kategori lainnya. Selain itu Anda juga dapat melakukan penawaran jasa dan dapat melakukan penawaran lowongan kerja. Anda dapat menghubungi secara langsung piak penjual dan dapatkan penawaran terbaik.
7. Blibli – Online Mall
Blibli – Online Mall adalah salah satu alternatif belanja online yang mudah dan membuat Anda puas. Disini juga terdapat banyak kategori seperti gadget, elektronk, pakaian dan ketegori lainnya.
BlibliMart adalah salah satu kategori yang menyediakan belanja produk harian seperti perawatan kulit tubuh, produk grosiran, sembako, bumbu dapur, perawtan rumah tangga dan kebutuhan ibu anak. Disini Anda juga dapat membayar tagihan bulanan misalnya BPJS, paket data, pulsa dan listrik.
Hal yang unik dari platform ini adalah Anda dapat melakukan Tukar Tambah seperti barang elektronik, ponsel dan barang lainnya. Beberapa keunggulan dari aplikasi ini seperti pengiriman cepat, pembayaran aman, 15 hari dan beberapa keunggulan lainnya.
Demikianlah 7 aplikasi belanja online terpopuler 2020 yang recomended untuk Anda. Namun perlu di ingat, Anda harus berhati-hati dalam melakukan sistem belanja online karena sekarang banyak marketplace atau aplikasi yang berkedok penipuan. Selamat berbelanja!