5 Website Terbaik Penyedia Palet Warna untuk Desain

1 min read

warna palette

Matamu.NET – Warna merupakan salah satu hal yang paling penting dalam aspek desain. Karena tanpa adanya warna pada gambar, maka kesannya akan terlihat kurang. Warna memiliki peran yang sangat penting dalam membuat sesuatu yang biasa saja menjadi sesuatu yang indah.

Dalam dunia desain, menggunakan satu warna saja itu rasanya tak cukup untuk menghasilkan desain yang indah. Sehingga kamu perlu mengkombinasikan banyak warna yang serasi.

Nah, maka dari itu Matamu.NET akan merekomendasikan beberapa website penyedia palet warna gratis untuk membantu kamu dalam mencari inspirasi warna. Berikut 5 website terbaik menurut Matamu.NET.

Baca Juga Tips Membuat Foto OOTD Aesthetic

Daftar Isi

1. ColorSpace

ColorSpace adalah website yang memudahkan kamu dalam melakukan pencocokan color, dengan menyediakan lebih dari 10 color palette dalam satu klik.

Website ini memungkinkan kamu memilih warna yang kamu suka, hanya dengan memasukkan kode warna utama dalam laman yang tersedia kemudian website ini akan mencari color palette yang serasi dengan kode warna yang kamu masukkan sebelumnya.

2. Coolors.co

Coolors.co akan membatu kamu dalam memilih dari 2 jenis yakni

  1. Make a Palette, fitur ini memungkinkan kamu memilih intensitas, kecerahan rona, serta menghapus palet warna dari gambar. Atau dapat dikatakan bahwa fitur ini membuat kamu dapat memilih warna sendiri dengan mudah.
  2. Explore Trending Palette, membantu kamu yang tidak memiliki inspirasi warna sebab fitur ini menyediakan ratusan color palette yang trending, populer, dan terbaru.

Website ini pun memiliki fitur unggulan yang yakni alat bantu untuk mereview kombinasi warna pilihanmu dari perspektif pengguna yang mengalami buta warna.

3. Colorhunt.co

Colorhunt.co adalah website yang menyediakan palet warna yang beragam, populer, dan sedang trending. Dengan penampilan sederhananya, website ini dapat menjadi pilihan bagi kamu yang ingin mencari inspirasi palet warna yang keren. Website ini juga memfasilitasi kamu untuk membuat palet custom ala kamu.

4. Color.adobe.com

Platfrom milih adobe ini menyediakan pencari warna dengan palette color collection yang sangat banyak. Platform ini memiliki database inspirasi palet warna yang sangat banyak dan bervariasi.

Color palette yang kamu pilih dapat diunduh dengan format ASE, JPEG, LESS, CSS, SASS, dan XML. Adobe color juga menyediakan fitur color detection untuk mendeteksi warna dari gambar pilihan kamu.

5. Site Palette

Site palette merupakan salah satu extension dari google chrome yang dapat digunakan dalam mencari inspirasi warna dan ide terkait warna.

Ekstensi ini dapat dengan mudah membantu kamu dalam mengekstraksi dan membuat color palette dengan cepat.

Itulah 5 website terbaik dalam menyediakan palet warna gratis. Semoga bermanfaat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *