Tag: Paypal

  • Aplikasi Jenius BTPN – Tabungan Berfitur Debit Visa dan Pinjaman Online Tanpa Jaminan

    Matamu.Net – Pernah dengar Jenius dari BTPN? Jenius adalah salah satu produk tabungan dari BTPN yang memiliki banyak kelebihan dari tabungan konvensional bank lainnya.

    A. Pinjaman Online Cepat Tanpa Jaminan

    Kelebihan pertama dari Jenius BTPN adalah layanan Flexy Cash yang bisa diakses melalui Aplikasi Jenius BTPN. Aplikasi ini ini bisa diunduh gratis di Play Store untuk Android dan APstore untuk iOS setelah kamu membuka rekening BTPN.

    Flexy Cash adalah layanan pinjaman online tanpa jaminan yang ditawarkan melaalui aplikasi. Layanan ini sejenis layanan Fintech yang terintegrasi di Jenius.

    Flexy Cash memberikan pinjaman dengan jumlah paling rendah 500 ribu rupiah dan up to 3 juta rupiah hanya dengan sekali klik. Suku bunga ditawarkan sangat rendah yakni 2 % perbulan, paling tidak untuk kelas KTA dan Fintech ini adalah produk yang cukup menarik.

    Metode pembayaran yang ditawarkan adalah melalui potongan saldo setiap tanggal 5 di bulan berjalan dengan tenor paling pendek 3 bulan dan paling lama tiga tahun.

    Catatan Khusus saya untuk Flexy Cash ini sangat besar sebenarnya mengingat banyaknya pinjaman online yang berbahaya seperti yang diberikan, menurut saya Flexy Cash ini bisa jadi senjata untuk melumpuhkan Lintah darat dan Fintech yang menjamur di Indonesia.

    Hal ini pula yang menajdi alasan mengapa artikel ini terbit di situs Matamu.Net. Semoga bisa viral dan mematikan Lintah-litah darah bedebah itu.

    B. Gratis Transfer dan Tarik Tunai di ATM di Bank Lain

    Pada umumnya bank hanya memberikan layananan transfer gratis antara rekening di bank yang sama jika kamu menarik atau mengirim uang ke bank lain maka akan dikenakan Charge sampai 6500 rupiah sekali transaksi.

    Jenius BTPN memberikan layanan transfer gratis antar bank sebanyak 25 kali dalam sebulan. Syaratnya kamu hanya perlu saldo minimal di Jenius Kamu sebanyak 1 juta rupiah satu bulan.

    Selain transfer antar Bank yang gratis kamu juga menikmati fasilitas tarik tunai gratis di ATM bank lain sebanyak 5 kali.

    Apa lagi? Yah selain gratis kamu juga bisa dapat bonus 6500 rupiah setiap kali ada orang yang mengirim uang ke rekening sebanyak 1 juta rupiah pada hari senin.

    C. Visa Debit Online Verified

    Diatara sekian banyak layanan yang ditawarkan Jenius, layanan ini yang paling menarik. Terutama bagi kalian yang suka transaksi online di dalam dan luar negeri.

    Visa debit online itu adalah layanan transaksi menggunakan Visa seperti kebanyakan bank, bedanya jika Bank lain pada umumnya masih ribet dalam proses verifikasi Visa dan masih terus melakukan kode SMS setiap kali transkasi, Jenius sudah langsung terintegrasi dengan rekening kamu.

    Jadi gak aman donk dan rentang di bobol?

    Sejauh ini sih masih aman-aman saja, kalaupun tidak aman, Jenius BTPN itu unik dimana kamu bisa membuat rekening baru hanya dengan single touch di Android kamu.

    Setelah membuat rekening kamu bisa menggunakan salah satu rekening tersebut untuk Verified Visa kamu jadi rekening berbeda dengan rekening utama dan tanpa harus ke bank lagi, kamu cukup tunggu saja kiriman Kartu ATM ke dua dan ketiga kamu melalui pos.

    Kegunaan Visa Debit Online ini bisa buat kamu aktifkan akun Paypal tanpa kartu credit, jadi tidak rentang di bobol, kalaupun di bobol maka uang yang bakalan dikuras hanya sejumlah uang di Rekening verified kamu. Strateginya tentu saja sisa minimalkan isi saldo di Rekening yang digunakan Verified Paypal kamu.

    Itupun kalau bisa di Bobol, karena sejuah ini masih aman-aman saja.

    Baca Juga : Cara Verifikasi Paypal Menggunakan Jenius

    D. Syarat Membuka Rekening

    Buat kalian yang tertarik silahkan kunjungi Bank BTPN terdekat atau kunjungi galery Jenius BTPN di Mall-mall yang ada di kota besar.

    Adapun syarat mendaftarnya sebagai berikut :

    • Warga Negara Indonesia
    • Memiliki e-KTP
    • NPWP jika ada
    • Mendowload Aplikasi Jenius BTPN

    Gimana cara daftarnya? Gampang kok silahkan kungjungi saja gerainya bakalan diarahkan sama petugasnya kok.

    F.A.Q

    A : Gan perlu setoran awal gak ?
    Q : Tidak ada, kamu cukup bawa diri saja, semua gratis bahkan tanpa saldo awal sekalipun tapi kadang marketingnya meminta kita isi minmal 500 ribu karena mereka dapat bonus jika ada yang menabung melalui referal mereka.

    A : Ada biaya adminstrasi bulanan ?
    Q : Gak ada sama sekali semua gratis.

    A : Ada saldo minimum ditahan ?
    Q : Gak ada, ane pernah transaksi sampe saldo Nol

    A : Cara setoran dan isi saldo gimana ?
    Q : Langsung ke cabang BTPN terdekat atau transfer bank seperti biasa.

    A : Bisa verifikasi paypal ?
    Q : Bisa dong dan ini yang paling saya sukai dari semua layanannya

    A : Bisa belanja di PlayStore, iTunes,Steam, Ebay, Amazon ?
    Q : Pokonya yang menerima Visa kemungkinan bisa coba aja, ane gak pernah ada masalah.

  • Cara Verifikasi Paypal Melalui e-Card Jenius

    Matamu.Net – Setelah proses pendaftaran akun Jenius berhasil, aktivasi Jenius selesai, serta telah mendapatkan kartu debit Jenius. Maka langkah selanjutnya yang dilakukan adalah melakukan verifikasi PayPal dengan menggunakan debit Jenius.

    Perlu diketahui bahwa terdapat beberapa jenis kartu Jenius seperti m-Card, e-Card, dan juga x-Card. Masing-masing jenis kartu Jenius memiliki manfaat tersendiri. Akan tetapi, kali ini jenis kartu Jenius yang digunakan untuk verifikasi adalah Jenius e-Card (virtual). Berikut langkah-langkah yang dilakukan untuk melakukan verifikasi PayPal melalui Jenius.

    1. Isi saldo kartu e-Card Jenius

    Hal pertama yang dilakukan adalah mengisi saldo kartu e-Card Jenius atau melakukan Top Up . Saldo dalam kartu Jenius minimal 70 ribu sampai 100 ribu. Tujuan dari terdapatnya saldo dalam kartu Jenius adalah untuk digunakan pada saat proses verifikasi PayPal.

    Tidak perlu khawatir, saldo yang terpakai untuk proses verifikasi nantinya akan dikembalikan oleh pihak PayPal dalam kurung waktu sekitar satu bulan.

    2. Hubungkan Kartu e-Card Jenius ke PayPal

    Langkah kedua yang dilakukan adalah menghubungkan kartu Jenius ke PayPal dengan cara mengecek informasi kartu e-Card Jenius. Berikut caranya:

    • Masuk ke dalam aplikasi Jenius, setelah itu pilih menu Card Center -> e-Card -> LIHAT CODE CVV -> selanjutnya masukkan password -> klik Submit.
    • Apabila informasi dari kartu e-Card Jenius telah diketahui, maka langkah berikutnya adalah membuka website PayPal. Login ke akun PayPal yang sebelumnya telah dibuat, berikutnya pilih menu Wallet, dan pilih Hubungkan kartu kredit.

    Selanjutnya yaitu memasukkan detail informasi kartu e-Card Jenius pada kolom yang disediakan di halaman Hubungkan kartu kredit. Beberapa detail informasi yang harus diisi seperti:

    • Nomor kartu,
    • Jenis kartu,
    • Nomor tanggal kadaluarsa kartu,
    • Nomor CVV (kode keamanan kartu)
    • Alamat penagihan

    Setelah semua data diisi klik Hubungkan Kartu.

    3. Konfirmasi kartu e-Card Jenius

    Setelah langkah kedua (menghubungkan kartu e-Card Jenius) selesai dilakukan, maka selanjutnya adalah klik kembali kartu e-Card Jenius agar kartu dapat dikonfirmasi. Ketika melakukan konfirmasi kartu kredit, maka secara langsung pihak PayPal akan mengirimkan tagihan kepada kartu e-Card Jenius.

    Hal ini menjadi penyebab mengapa e-Card Jenius harus memiliki saldo kurang lebih 100 ribu karena secara otomatis akan dilakukan pemotongan saldo pada e-Card Jenius pada saat melakukan verifikasi.

    Pada saat PayPal melakukan transaksi tagihan secara otomatis. Secara bersamaan PayPal juga mengirimkan kode konfirmasi yang masuk pada history transaksi e-Card Jenius. Kode konfirmasi tersebut terdiri dari 4 digit angka. Kode tersebut digunakan untuk melakukan verifikasi.

    Cara yang dapat dilakukan untuk melihat atau mendapatkan 4 digit kode konfirmasi yang dikirimkan oleh PayPal adalah masuk ke aplikasi Jenius kemudian pilih Card Center -> e-Card -> klik Transaksi.

    Setelah mendapatkan kode konfirmasi masuk lagi ke halaman website PayPal. Selanjutnya pilih Masukkan kode agar kartu dapat dikonfirmasi. Setelah selesai masukkan 4 digit kode yang telah didapatkan dari mengecek histori transaksi e-Card Jenius. Langkah selanjutnya adalah mengklik Konfirmasi.

    Apabila telah mengklik Konfirmasi maka proses verifikasi PayPal menggunakan e-Card Jenius telah berhasil. Oleh karena itu, akun PayPal sudah dapat dipakai untuk bertransaksi tanpa adanya batasan.

    Kendati demikian, jika masih ragu apakah akun PayPal telah terverifikasi atau belum. Kalian tidak perlu khawatir, kalian dapat mengeceknya melalui url berikut ini: https://www.paypal.com/id/cgi-bin/webscr?cmd=_status.

    Itulah langkah-langkah atau cara yang dapat dilakukan untuk verifikasi PayPal menggunakan e-Card Jenius. Semoga artikel ini dapat membantu kalian. Selamat mencoba.

  • Mengenal Manfaat Membuka Akun Paypal

    Mengenal Manfaat Membuka Akun Paypal

    Matamu.Net – Istilah PayPal sudah tidak asing lagi bagi orang-orang yang melek informasi dan teknologi. Bagaimana tidak, di luar negeri penggunaan PayPal sudah popular digunakan sebagai alat pembayaran elektronik. Namun, di Indonesia sendiri hanya sebagian kecil orang yang menggunakan PayPal. Meski begitu, seiring dengan berkembangnya teknologi PayPal nantinya juga akan populer di Tanah Air.

    Kendati demikian, apabila istilah PayPal baru pertama kali kalian dengar. Maka yang pertama terpikirkan adalah apa yang dimaksud dengan PayPal serta apa saja manfaat atau kegunaan dari PayPal tersebut. Jadi, PayPal merupakan sebuah sistem pembayaran yang dimana transaksinya dilakukan secara elektronik.

    Dengan adanya PayPal maka kemungkinan besar transaksi secara konvensional akan tergantikan secara berangsur-angsur. Dengan memiliki PayPal maka secara tidak langsung kalian telah memiliki rekening secara online yang dapat digunakan untuk bertransaksi dengan orang-orang yang juga mempunyai akun PayPal.

    Tak hanya itu, PayPal diketahui dapat diakses kapanpun dan dimanapun selama akses internet tersedia. Transaksi pun dapat dilakukan dengan menghubungkan PayPal dengan kartu kredit, kartu debut, maupun rekening bank pemilik akun.

    Menariknya lagi, apabila ingin mengirim uang kepada akun PayPal lainnya, yang dibutuhkan hanya email saja. Bukan lagi nomor rekening yang biasa digunakan selama ini. Sampai saat ini, telah lebih dari 179 juta pengguna aktif PayPal di seluruh dunia.

    Sebelum membahas apa saja manfaat dari menggunakan PayPal. Perlu diketahui juga bagaimana sejarah dari munculnya PayPal. Ternyata PayPal bermula dari sebuah perusahaan yang bernama Confinity, didirikan oleh Peter Thiel bersama Max Levchin pada tahun 1998 yang lalu.

    Sementara itu, PayPal mulai resmi dirilis pada tahun 1999 yang kala itu didanai oleh John Malloy dari perusahaan BlueRun Ventures. Hingga akhirnya pada tahun 2000, PayPal semakin berkembang dimana Confinity diketahui bergabung dengan X.com milik Elon Musk.

    Tak butuh waktu lama, pada bulan Juni 2000 perkembangan dari PayPal terus meningkat. Buktinya PayPal memperkenalkan sebuah tipe akun baru khusus untuk para pebisnis. Maksudnya adalah pengguna dapat menggunakannya untuk jumlah transaksi yang cukup besar.

    Pada tahun 2002 nama PayPal diubah menjadi PayPal Inc dan berhasil masuk ke dalam bursa dengan saham sekitar $13 per lembar. Sementara itu, investasi yang diperoleh sebesar $61 juta. eBay pun tertarik untuk bekerja sama dengan PayPal sejak bulan Juli 2002 silam.

    Dimana PayPal mendapatkan mahar dari eBay sebesar $1,5 miliar. Tak tanggung-tanggung sampai saat ini diketahui lebih dari 70% tempat di eBay yang memakai PayPal sebagai alat untuk transaksi.

    Oleh karena itu, apasih manfaat dari menggunakan PayPal? Ternyata manfaat PayPal dapat dirasakan bagi pembeli, penjual, sampai dengan manfaat untuk tersendiri untuk orang.

    Manfaat PayPal Bagi Pembeli

    Terdapat beberapa manfaat yang diperoleh oleh pembeli apabila menggunakan PayPal saat bertransaksi seperti:

    • Sebagai alat pembayaran dimana sumber dananya dapat dari rekening bank, kartu kredit, sampai dengan kartu debit.
    • Sebagai alat pembayaran yang dijamin aman dan nyaman digunakan pada eBay serta sejumlah merchant online.

    Manfaat PayPal Bagi Penjual

    Bukan hanya pembeli saja yang mandapatkan manfaat dari menggunakan PayPal. Akan tetapi, penjual pun mendapat sejumlah manfaat dengan memakai PayPal sebagai alat pembayaran misalnya:

    • Penjual dapat menambahkan pembayaran alternatif dari pembeli ke website sang penjual.
    • Pembayaran yang didapatkan oleh penjual diterima dengan aman tanpa harus melalui proses pengajuan pencairan dana merchant kepada bank lokal.
    • Dengan menggunakan PayPal maka penjual mendapatkan informasi pembeli secara detail tanpa harus khawatir lagi.

    Manfaat PayPal Bagi Perorangan

    Selain memberikan manfaat bagi pembeli dan penjual, menggunakan PayPal juga memberikan manfaat bagi perorangan seperti:

    • PayPal dapat digunakan sebagai alat untuk mengirimkan uang dengan mudah kepada keluarga, teman, maupun kerabat.
    • PayPal pun dapat dipakai sebagai alat untuk mengumpulkan dana yang sifatnya sosial.
  • Cara Mudah Menghubungkan Rekening Bank ke Rekening PayPal

    Cara Mudah Menghubungkan Rekening Bank ke Rekening PayPal

    Matamu.Net – Paypal merupakan salah satu Payment Gateway yang berlaku secara Global sehingga sangat direkomendasikan untuk dimiliki. Namun agar bisa menggunakannya, anda harus menghubungkan rekening bank anda ke Paypal.

    Mengapa harus dihubungkan?

    Yah tentu saja tujuannya ada dua yakni agar anda bisa menarik uang yang dikirim melalui paypal mengingat tidak ada bank Paypal tempat menarik uang. Yang kedua tujuannya agar Paypal bisa menarik saldo rekening anda ketika anda berbelanja dengan Payment Gateway ini.

    Menghubungkan Rekening Bank dan Paypal

    Setelah membuat Akun Paypal, anda dapat menghubungkan ke rekening Bank. Tujuan utamanya sih sebenarnya agar Saldo yang ada di Akun Paypal anda dapat dicairkan.

    Cara menghubungkan sebagai berikut:

    1. Bukan website PayPal, klik Wallet yang terdapat pada bagian atas halaman. Akan tetapi, apabila menggunakan handphone atau perangkat seluler maka terlebih dahulu ketuk Menu kemudian klik Wallet.
    2. Langkah berikutnya klik Hubungkan kartu atau bank.
    3. Selanjutnya klik Hubungkan rekening bank.
    4. Apabila rekening bank kalian tidak tercantum dalam daftar bank, maka silahkan klik Saya memiliki rekening bank lain (yang berada pada bagian kanan bawah).
    5. Setelah itu, akan muncul opsi untuk menghubungkan rekening bank secara instan hanya dengan log in saja pada perbankan online. Akan tetapi, apabila tidak terdapat opsi untuk menghubungkan rekening bank ke rekening PayPal secara instan maka:
      1. Pilih Giro atau Tabungan.
      2. Selanjutnya kalian diminta memasukkan nomor routing bank dan nomor rekening. Kemudian klik Setuju dan Hubungkan.
      3. Perlu hati-hati dan diingat bahwa nomor routing dan rekening bank harus benar, lalu klik Lanjutkan.

    Catatan: untuk rekening bank online maka pengguna terlebih dahulu harus memasukkan ID dan password. Tidak perlu khawatir! Informasi tersebut tidak akan disimpan pada system, hanya digunakan untuk mencocokkan lembaga perbankan yang pengguna gunakan untuk mengkonfirmasi data asli. Hingga akhirnya rekening bank akan terkonfirmasi secara instan.

    Akan tetapi, apabila konfirmasi instan suatu bank tidak dapat dilakukan, maka proses konfirmasi dapat dilakukan secara manual. Maksud dari manual adalah rekening bank terlebih dahulu harus dikonfirmasi agar dapat digunakan transaksi.

    Diketahui kurang lebih 2 sampai dengan 3 hari jam kerja akan masuk dua setoran yang jumlahnya masih sedikit sekitar $0,01 hingga $0,99 USD yang PayPal kirim ke rekening bank pengguna. Dengan adanya informasi tersebut selanjutnya masuk ke layar konfirmasi bank dan melakukan langkah-langkah berikut:

    • Klik Wallet
    • Klik bank yang akan dikonfirmasi
    • Terakhir memasukkan jumlah setoran yang telah dikirimkan ke rekening bank, kemudian klik Kirim.

    Itulah cara untuk menghubungkan rekening bank ke rekening PayPal dengan mudah. Selamat mencoba dan semoga berhasil.

    FAQ

    Q : Apakah Akun Paypal hanya bisa dihubungan dengan rekening Giro?
    A : Jawabannya tidak, Paypal memiliki banyak versi akun termasuk untuk tipe personal. Hanya saat ini (Tahun 2022), Ada perubahan kebijakan Paypal yang akan menahan Dana yang masuk ke Rekening tipe personal dalam kurung waktu 3 x 7 hari untuk bisa dicairkan. Tujuannya bagus sih, untuk menghindari tindak pencucian uang dan penipuan menggunakan Paypal Payment Gateway.

  • Cara Top Up Saldo PayPal Virtual Credit Card (VCC)

    Cara Top Up Saldo PayPal Virtual Credit Card (VCC)

    Matamu.Net – Dengan adanya rekening virtual seperti PayPal secara tidak langsung dapat membantu orang-orang dalam melakukan segala jenis transaksi. Mulai dari menerima uang, mengirim uang, menarik uang, sampai dengan membeli barang dapat dilakukan dengan menggunakan Paypal yang dimana perangkat tersambung di internet. Dengan begitu, tidak perlu lagi ke bank untuk melakukan transaksi.

    Perlu diketahui juga bahwa PayPal memakai mata uang dollar. Akan tetapi, tidak usah khawatir karena apabila pemilik akun PayPal ingin melakukan transaksi menggunakan mata uang rupiah, maka secara otomatis akan dikonvert dari dollar ke kurs rupiah.

    Dalam melakukan Top Up saldo PayPal ada beberapa cara yang dapat dilakukan yaitu dengan menggunakan rekening bank dan menggunakan kartu kredit atau biasa disebut dengan VCC.

    VCC merupakan alat transaksi yang hampir sama dengan kartu kredit namun pemegangnya tidak memegang kartu kredit secara fisik hanya nomor kartu, tiga angka card verification value, serta tanggal kadaluarsa dari VCC. Maka dari itu, apabila menggunakan VCC pada PayPal maka pemegang hanya memperoleh data-data dari kartu kredit virtual yang telah dibeli sebelumnya.

    VCC dapat diperoleh dengan membelinya pada market place seperti di Shopee, Tokopedia, Bukalapak, dan market place lainnya yang menjual VCC.

    Berbeda dengan pemegang kartu kredit, pengguna VCC yang ingin melakukan Top Up dilakukan dengan cara yang lain. Lantaran VCC tidak memiliki kartu kredit maka tak jarang saldo dari VCC hanya digunakan untuk keperluan verifikasi yang ditaksir sekitar dua dollar. Oleh karena itu, harus dilakukan penambahan saldo pada PayPal menggunakan VCC.

    Terkait dengan kamanan menggunakan VCC sudah tidak diraguukan lagi, pihak dari PayPal Indonesia telah mengkonfirmasi keamanan dari penggunaan VCC. Apalagi kelebihan yang diberikan dari kartu kredit virtual ini sangat membantu orang-orang yang tidak mempunyai kartu kredit sebagai alternatif lain.

    Di samping memiliki kelebihan yang memudahkan pengguna PayPal yang tidak memiliki kartu kredit. Kartu kredit virtual (VCC) diketahui juga memiliki kekurangan. Salah satu kekurangannya adalah tidak mempunyai billing statement.

    Billing statement dalam kartu kredit virtual sangat penting lantaran apabila terjadi kesalahan dalam transaksi atau permasalahan lainnya pada akun PayPal maka untuk mengatasinya dibutuhkan billing statement tersebut. Oleh karena itu, dalam membeli VCC disarankan memilih yang memiliki billing statement. Jadi harus berhati-hati disarankan menghindari membeli VCC tanpa billing statement.

    Setelah memiliki akun PayPal dan kartu kredit virtual dan tertarik untuk melakukan pengisian saldo agar dapat digunakan untuk bertransaksi. Maka ada beberapa langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk Top Up saldo PayPal dengan menggunakan VCC seperti berikut ini :

    1. Mengunjungi situs resmi dari PayPal Indonesia. Kemudian melakukan pendaftaran PayPal.
    2. Setelah itu, melakukan verifikasi dengan cara memasukkan Virtual Card Credit (VCC).
    3. Selanjutnya tunggu beberapa saat sampai proses verifikasi dari VCC selesai dilakukan.
    4. Setelah selesai verifikasi hubungi pihak penyedia jasa VCC dengan tujuan menanyakan empat digit kode yang pihak PayPal telah kirimkan.
    5. Terakhir PayPal langsung bisa digunakan.
  • Cara Top Up Saldo PayPal Via Jenius – BTPN

    Cara Top Up Saldo PayPal Via Jenius – BTPN

    Matamu – PayPal merupakan sebuah perusahaan jasa yang menawarkan jasa rekening online melalui transfer maupun menerima uang. Seperti yang kita ketahui bahwa belakangan ini sangat banyak jenis layanan rekening virtual yang tersedia. Akan tetapi, PayPal adalah yang paling populer dengan pengguna cukup banyak setiap tahunnya.

    Sebelum populer dikalangan masyarakat, PayPal hanya digunakan oleh para pebisnis saja. Namun, seiring dengan berkembangnya zaman kini PayPal juga populer dikalangan masyarakat. Mereka menggunakannya untuk melakukan pembayaran, mengirim uang, dan masih banyak lagi manfaat yang diberikan.

    Bukan tanpa alasan PayPal populer, hal tersebut dikarenakan penggunaan dari PayPal diketahui sangat simple dan mudah. Misalnya saja, anda ingin mengirim uang kea kun PayPal orang lain, maka yang perlu dilakukan hanya memasukkan alamat email PayPal yang akan dituju dan tak butuh waktu lama saldo terkirim ke PayPal tujuan. Selain itu, proses verifikasi dari PayPal pun sangat praktis dengan catatan memiliki kartu kredit atau bisa juga menggunakan Virtual Credit Card atau VCC.

    Kendati demikian, istilah Top Up mungkin sudah tidak asing lagi bagi seseorang yang sering menggunakan PayPal dalam melakukan transaksi. Perlu diketahui bahwa sangat banyak cara yang dapat dilakukan untuk memperoleh sebuah dollar PayPal secara gratis.

    Beberapa caranya yaitu dengan menjadi freelancer, ikut survey berbayar secara online, mengklik iklan yang berbayar. Akan tetapi, walaupun cara tersebut gratis terdapat kekurangan yang didapatkan oleh pengguna, yaitu membutuhkan waktu dan kerja keras yang cukup lama untuk mendapatkan saldo tersebut.

    Namun, tak perlu khawatir terdapat cara yang praktis dan mudah yang dapat dilakukan untuk Top Up saldo Paypal. Cara tersebut yaitu dilakukan dengan melakukan Top Up menggunakan rekening, salah satunya adalah Jenius Via PayPal.id.

    Sebenarnya, cara Top Up saldo PayPal dengan menggunakan rekening bank lokal Indonesia sangatlah mudah. Yang perlu dipersiapkan adalah perangkat yang dapat disambungkan ke internet. Di internet sangat banyak website terpercaya yang menyediakan jasa jual beli saldo PayPal, salah satunya adalah ViaPayPal.id dengan menggunakan rekening Jenius.

    Cara Top Up Saldo

    1. Hubungkan kartu Jenius dengan Paypal kamu dengan fasilitas Visa yang ada. Disarankan menggunakan fasilitas e-card.
    2. Verifikasi akun Paypal dengan Jenius.
    3. Setelah proses verifikasi maka Saldo e-Card kamu terhubung dengan dengan Paypal.
    4. Kamu bisa melakukan transaksai tanpa Top-UP Paypal tapi dengan Top UP saldo di e-card kamu.

    Catatan :

    jika kamu melakukan transaksi dengan Paypal tapi Saldo kamu tidak mencukupi untuk dikonversi sesuai kurs transaksi, maka jenius Akan membebankan biaya denda 5.000 rupiah dan transaksi otomatis dibatalkan, jadi pastika saldo kamu terisi di e-Card

  • Mengenal Apa Itu Paypal dan Cara Daftar Akun Paypal

    Mengenal Apa Itu Paypal dan Cara Daftar Akun Paypal

    Matamu.Net – Mendengar kata Paypal mungkin bagi sebagian orang terdengar asing di telinga. Akan tetapi, bagi pecinta teknologi pasti telah mengetahui istilah Paypal atau metode pembayaran online. Seperti yang kita ketahui bahwa dalam dunia bisnis online terdapat sejumlah sistem pembayaran. Sstem pembayaran tersebut mulai dari transfer melalui rekening bank lokal sampai dengan penggunaan uang virtual.

    Akan tetapi, pembayaran melalui transfer rekening bank lokal memiliki mekanisme yang berbeda dari pembayaran secara virtual. Apabila menggunakan pembayaran secara virtual, maka terdapat beberapa sistem dan mekanisme lantaran sistem yang dimiliki sangatlah kompleks.

    Tak hanya itu, pembayaran menggunakan virtual atau online ini tak semata-mata melibatkan dua pihak saja. Tapi terdapat pihak ketiga dalam sistem cara kerjanya seperti Secure Payment Gateway dan Credit Card Authorization Service, diantaranya adalah Paypal, Ipayment, Nochex, dan masih banyak lagi.

    Kendati demikian, dari sekian banyaknya alat pembayaran online yang ada Paypal menjadi alat pembayaran yang cukup banyak diminati penggunaannya. Apalagi bagi oorang-orang yang sangat senang dalam belanja online di berbagai market place maka Paypal lah yang menjadi alat pembayaran wajib yang harus disiapkan.

    Untuk dapat menggunakan Paypal maka penggunanya harus membuat akun Paypal. Sebelum membahas tentang cara membuat akun Paypal terlebih dahulu kita mengetahui secara jelas apa yang dimaksud dengan Paypal serta keuntungan dengan menggunakan Paypal.

    Apa itu Paypal?

    Paypal merupakan sebuah alat pembayaran (Payment Processor) virtual yang kebanyakan digunakan oleh internet marketer dengan tujuan agar transaksi mereka dapat dilakukan dengan aman. Jadi, Paypal dapat disebut rekening virtual yang berbeda dengan rekening bank lokal.

    Perbedaan keduanya yaitu rekenig bank lokal biasanya hanya dapat digunakan untuk transaksi dala satu negara saja. Sedangkan Paypal penggunaannya lebih luas lagi yaitu dapat digunakan dalam transaksi oleh seluruh pengguna internet dan dapat digunakan di negara mana pun dengan syarat telah memiliki akun Paypal.

    Sejarah awal munculnya adalah Paypal dulunya merupakan merger dari sebuah perusahaan bernama Confinity dengan X.com pada tahun 2000 yang lalu. Tak butuh waktu lama yaitu pada tahun 2002 perusahaan tersebut diakuisisi oleh situs lelang dunia yang dikenal dengan nama eBay.

    Namun, sejak tahun 2014 eBay diketahui memutuskan hubungannya dengan Paypal agar dapat berdiri sendiri dan membangun sendiri perusahaan Paypal. Kini, perusahaan Paypal telah berhasil dan banyak digunakan oleh orang-orang dalam bertransaksi online.

    Cara transaksi Paypal pun cukup sederhana hanya dengan mengetahui email Paypal pengguna, seseorang dapat melakukan transaksi virtual ke akun Paypal yang dituju. Paypal tak hanya dapat digunakan untuk mengirim uang saja, akan tetapi juga menerima uang.

    Paypal biasa digunakan untuk membeli barang, membeli lisensi software original, membeli e-book, dan masih banyak lainnya. Situs e-Commerce dan situs lelang online biasanya sering menggunakan alat pembayaran Paypal dalam melakukan transaksi.

    Keuntungan Menggunakan Paypal Bagi Pembeli dan Penjual

    Keuntungan yang diperoleh pagi pihak pembeli apabila menggunakan Paypal sebagai alat pembayaran yaitu pihak pembeli dapat dengan mudah melakukan komplain kepada Paypal ketika barang yang dibeli dengan menggunakan Paypal belum juga sampai dalam kurung waktu yang telah ditentukan atau barang yang diterima oleh pembeli ternyata berbeda dengan yang dijual oleh penjual.

    Menariknya lagi apabila terjadi penipuan bagi si pembeli dan memiliki bukti kuat maka secara tidak langsung pembeli akan mendapatkan ganti rugi dengan pengembalian uang dari pihak perusahaan kartu kredit. Paypal juga berusaha semaksimal mungkin untuk melindungi semua pihak dan tak berpihak pada satu pihak saja.

    Sementara itu, keuntungan yang didapatkan oleh penjual dengan menggunakan Paypal sebagai alat pembayaran adalah penjual dilindungi dari pembeli yang berniat melakukan kebohongan atau niat buruk lainnya. Prosedur perlindungan tersebut dibuat secara tertulis agar penjual terbebas dari klaim atau penipuan dari pembeli.

    Oleh karena itu, tak perlu khawatir menggunakan alat pembayaran Paypal karena semua pihak dilindungi dan transaksi dijamin aman. Apalagi setiap transaksi dilakukan maka secara otomatis Paypal akan mencatat dan memiliki bukti pembayaran untuk setiap akun Paypal yang melakukan transaksi baik pembeli dan penjual.

    CAra daftar Akun dan Logo Paypal Online Money

    Cara Membuat Akun Paypal

    Setelah mengetahui apa itu Paypal dan keuntungan menggunakan Paypal sebagai alat pembayaran kalian pasti penasaran bagaimana cara membuat akun Paypal. Untuk membuat akun Paypal maka ada dua syarat yang harus dipenuhi, yaitu harus memiliki akun e-mail aktif dan juga penggunanya telah berusia 18 tahun atau lebih. Apabila kedua syarat tersebut telah terpenuhi maka kalian sudah bisa membuat akun Paypal.

    Langkah-langkah membuat akun Paypal:

    1. Langkah pertama yang dilakukan adalah membuka website Paypal yaitu www.Paypal.com. Setelah itu, lihat pada bagian atas halaman dan pilih salah satunya akun tersebut untuk pribadi atau untuk bisnis. Kemudian jika sudah memilih salah satunya misalnya untuk pribadi maka klik untuk pribadi dan klik tombol ‘Daftar’ pada bagian kanan atas.
    2. Selanjutnya pilih jenis akun yang diinginkan ‘Pribadi’, ‘Primer’, atau ‘Bisnis’ sesuaikan dengan kebutuhan. Misalnya memilih ‘Primer’ yang dapat digunakan untuk membeli dan menjual secara online.
    3. Setelah itu, isi data secara lengkap yang telah disediakan kemudian klik tombol ‘Setuju dan Buat Rekening’.
    4. Kemudian akan tampil halaman verifikasi yang berfungsi untuk memasukkan kode ke dalam kolom yang telah disediakan. Selanjutnya klik tombol ‘Lanjutkan’.
    5. Selanjutnya klik tombol ‘Masuk ke Rekening Saya’ dan akan tampil halaman akun Paypal Anda.
    6. Setelah itu, cek e-mail untuk melakukan konfirmasi.
    7. Nantinya akan tampil halaman baru dan meminta anda memasukkan Password Paypal yang sebelumnya telah dibuat.
    8. Kemudian, anda akan diarahkan untuk membuat pertanyaan keamanan. Pertanyaan keamanan dibuat agar ketika anda lupa Password maka pertanyaan keamanan tersebut akan membantu untuk dapat login. Selanjutnya klik tombol ‘Kirimkan’.
    9. Setelah selesai maka anda telah berhasil mempunyai akun Paypal. Langkah selanjutnya yang dilakukan adalah dengan masuk ke halaman rekening Paypal dengan memasukkan data kartu kredit pengguna. Tujuannya yaitu agar akun Paypal dapat terhubung dengan rekening bank pemilik.

    Setelah selesai membuat akun Paypal maka perlu diingat juga bahwa pengguna akun harus menunggu verifikasi dari pihak Paypal. Verifikasi dibutuhkan agar akun Paypal dapat digunakan sebagai alat pembayaran baik itu menerima uang maupun membeli sesuatu.

    Cara agar akun Paypal dapat diverifikasi yaitu dengan cara pengguna harus memasukkan data kartu kredit atau dengan VCC (Virtual Credit Card) ke dalam akun Paypal yang telah dibuat.

    Penggunaan Paypal dibutuhkan yang namanya kartu kredit agar dapat menambah jumlah saldo Paypal. Akan tetapi, jika tidak memiliki kartu kredit jangan khawatir karena penggunanya dapat menggunakan sebuah jasa yang namanya VCC (Virtual Credit Card) dengan harga yang ditawarkan cukup dapat dijangkau. Oleh karenanya, Paypal dapat digunakan walaupun tidak memiliki kartu kredit.

    Itulah penjelasan tentang apa yang dimaksud dengan Paypal, keuntungan dari menggunakan Paypal, serta langkah-langkah membuat akun Paypal dengan mudah. Semoga artikel tentang Paypal ini dapat membuat para internet marker dalam melakukan transaksi yang aman dan cepat.